Hallo ,  Selamat Datang di DUNIA ALAT KEDOKTERAN  |  PROFIL  |  LOKASI  |  ORDER ?
 

Pencarian

Penyebab Terjadinya Gagal Respiratorik Akut

       Jika pada dasarnya pasien mempunyai jaringan paru-paru normal, gagal respiratorik akut (acute respiratory failure - ARF) biasanya berarti tekanan parsial dari karbondioksida arterial (PaC02) lebih dari 50 mmHg dan tekanan parsial dari oksigen arterial (Pa02) kurang dari 50 mmHg.
Akan tetapi, batas ini tidak berlaku pada pasien yang menderita penyakit pulmoner obstruktif kronis (chronic obstructive pulmonary disease - COPD), yang umumnya mempunyai Pa02 tinggi dan PaC02 rendah yang konsisten.
Pada pasien COPD, ARF hanya terjadi indikasi oleh deteriorasi akut pada kadar gas darah arterial (arterial blood gas - ABG) dan deteriorasi klinis yang berkaitan.



Penyebab :
- Iritan jalan napas - asap atau uap
- Kondisi apapun yang meningkatkan kinerja pernapasan dan mengurangi kendali respiratorik penderita COPD
- Trauma dada
- Trauma kepala
- Gagal jantung
- Penggunaan sedatif, opiod, obat penenang, atau oksigen dengan tidak bijaksana
- Asidosis metabolik
- Infarksi miokardial
- Miksedema
- Pneumotoraks
- Emboli pulmoner
- Bedah toraks atau abdominal

Tanda Dan Gejala :
- Tingkat respiratorik yang naik, turun atau normal, tergantung pada penyebab, respirasi dangkal atau dalam, atau respirasi yang bergantian antara keduanya, dan rasa lapar terhadap udara.
- Penderita bisa mengalami sianosis pada mukosa oral, bibir dan palungan kuku, tergantung kadar hemoglobin (Hb) dan oksigenasi arterial
- Dedas, ronki, bunyi bersiul atau bunyi napas yang berkurang
- Rasa gelisah, konfusi, hilang konsentrasi, iritabilitas, gemetar, refleks tendon menurun, dan papiledema, kemungkinan bisa koma
- Takikardia, disertai peningkatan output kardiak dan sedikit kenaikan tekanan darah (terjadi di awal sebagai respons terhadap Pa02 yang rendah)
- Aritmia
- Hipertensi pulmoner
- Penggunaan otot asesori
- Takipnea
- Kulit dingin dan lembab

Uji Diagnostik :
- Oksimetri denyut nadi bisa menunjukkan penurunan saturasi oksigen arterial
- Analisis ABG menunjukkan hiperkapnia dan hipoksemia, kadar bikarbonat naik, yang mengindikasikan alkalosis metabolik atau kompensasi metabolik bagi asidosis respiratori kronis
- Kadar Hb dan hematokrit secara abnormal rendah, bisa disebabkan oleh hilangnya darah yang mengindikasikan kemampuan membawa oksigen berkurang
- Kadar elektrolit serum bisa mengindikasikan hipokalemia, yang disebabkan oleh hiperventilasi kompensatorik-upaya untuk memperbaiki alkalosis, hipokloremia sering terjadi disertai alkalosis metabolik
- Jumlah darah putih meningkat jika ARF disebabkan oleh infeksi bakteri, dalam beberapa kasus septisemia parah, jumlah leukosit bisa berkurang
- Hasil pewarnaan gram dan kultur sputum bisa mengidentifikasi patogen
- Sinar X dada menunjukkan patologi pulmoner, misalnya enfisema, atelektasis, lesi, pneumotoraks, infiltrasi, atau efusi
- Elektrokardiografi menunjukkan aritmia, yang umumnya menunjukkan kor pulmonale dan hipoksia miokardial. GElombang P yang besar (p pulmonale) bisa mengindikasikan riwayat gagal jantung sisi kanan.

Penanganan :
- Terapi oksigen yang menggunakan cabang nasal atau masker venturi untuk menaikkan Pa02 pasien (jika pasien menderita COPD) digunakan secara hati-hati untuk meningkatkan oksigenasi
- Masker jalan napas tekanan positip bidireksional digunakan di wilayah oronasal atau ventilasi mekanis melalui endotrakeal atau pipa trakeostomi (jika asidosis respiratorik signifikan tetap ada) diperintahkan
- Ventilasi frekuensi tinggi diberikan (jika pasien tidak merespons ventilasi mekanis konvensional)
- Antibiotik diberikan untuk infeksi
- Bronkodilator digunakan untuk menjaga kepatenan jalan napas
- Anxiolytic diberikan untuk meningkatkan relaksasi dan mengurangi keresahan
- Kostikosteroid diberikan untuk mengurangi inflamasi
- Antagonis reseptor histamin bisa diberikan untuk mencegah pembentukan ulser

The series for clinical excellence, Williams and Wilkins.

Informasi produk Timbangan Badan + Ukur Tinggi Digital Blesindo silahkan baca DISINI.

-------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Untuk info peluang bisnis masakan Jepang Okonomiyaki & Takoyaki pelajari infonya DISINI.

Ingin Gabung di Dunia Alat Kedokteran Yahoo Groups

Powered by us.groups.yahoo.com

Artikel / Produk Sejenis